Writer: Arumi Cinta "Hanya agar sebuah hobi kecil tak akan mereka sebut percuma"

Senin, 15 Desember 2014

Lighter's Fault (Cerpen)

Lighter’s Fault 

Cerpen
Slice of life, supranatural



Sandra. Gadis remaja dengan sejuta kemampuan supranatural. Selama ini, dia selalu menggunakan itu untuk menolong orang lain. namun, Sandra tak pernah mengatakan itu pada siapapun, dan dia selalu menolong orang lain di belakang. Bahkan, Sandra selalu berusaha untuk menyembunyikan pertolongannya.

Sandra masih bersekolah. Dia kelas IX SMP di sebuah sekolah swasta. Karena dirinya yang cerdas, ramah dan baik hati, Sandra sering menjadi idola di sekolahnya.

Di suatu sore, sepulang sekolah. Sandra pulang berjalan kaki sendiri. Itu karena arah rumahnya berbeda dengan teman-temannya yang lain. di perjalanan, Sandra mendengar suara tangis.

Sandra menoleh ke sekitarnya. Tepat di sebelahnya berdiri, terdapat sebuah lapangan yang sepi. Nampak seperti tak ada orang, namun Sandra tahu pasti seseorang sedang menangis di sana.